Postingan

Menampilkan postingan dari Februari, 2021

ANTI TUBERKULOSIS (TBC)

ANTI TUBERKULOSIS (TBC) A.     Pengertian Tuberkulosis Tuberkulosis (TB) paru merupakan penyakit yang disebabkan oleh bakteri Mycobacterium tuberculosis. TB adalah penyakit infeksi kronis yang sebagian besar meyerang paru, tetapi dapat juga mengenai organ tubuh lainnya seperti kulit, kelenjar limfe, tulang dan selaput otak (Sudoyo dkk, 2009). Laporan World Health Organization (WHO) dalam Global Tuberculosis Report 2013 menyatakan bahwa insiden kasus TB diperkirakan 8,6 juta orang dan kasus kematian akibat TB mencapai 1,3 juta pada tahun 2012. Indonesia menempati urutan keempat diantara 22 negara dengan beban TB tertinggi (High Burden Country) di dunia yang berjumlah 400-500 ribu kasus insiden TB per 100.000 penduduk pada tahun 2012. Pada Tahun 2019 WHO melaporkan Indonesia menduduki posisi ketiga dengan kasus TB tertinggi di dunia. Sementara posisi pertama dan kedua saat ini adalah India dan Tiongkok. Jika melihat data WHO tahun 2-19 menyebutkan jumlah estimasi kasus TB di Indonesi

ANTIBIOTIKA

ANTIBIOTIKA   A.            Pengertian Antibotika Antibiotika berasal dari bahasa latin yang terdiri dari anti = lawan , bios = hidup . Adalah zat-zat yang dihasilkan oleh mikroba terutama fungi dan bakteri tanah, yang dapat menghambat  pertumbuhan atau membasmi mikroba jenis lain, sedang toksisitasnya terhadap manusia relatif kecil. Antibiotik pertama kali ditemukan oleh sarjana Inggris dr. Alexander Fleming (Penisilin) pada tahun 1928. Tetapi penemuan ini baru dikembangkan dan digunakan dalam terapi di tahun 1941 oleh dr. Florey. Kemudian banyak zat dengan khasiat antibiotik diisolir oleh  penyelidik-penyelidik lain diseluruh dunia, namun toksisitasnya hanya beberapa saja yang dapat digunakan sebagai obat. Antibiotik juga dapat dibuat secara sintetis, atau semi sintetis. Aktivitas antibiotik umumnya dinyatakan dalam satuan berat (mg) kecuali yang belum sempurna permurniannya dan terdiri dari campuran beberapa macam zat, atau karena belum diketahui struktur kimianya, aktiv